Sunday, 11 November 2018

Mitos IPA VS IPS

Guten morgen.....
Mau tanya ni, kalian ambil jurusan apaan ya pas sekolah IPA atau IPS. Alesannya apa ngambil jurusan itu apa karena doi nya disana atau karena hal lain. Banyak anak salah pilih jurusan karena kemakan sama mitos-mitos yang ada. Seharusnya, kalo mau ambil jurusan itu yang sesuai sama minat dan bakat, bukan karena disuruh orang tua atau apaapun alasan yang gak masuk diakal. 

Nah, ini dia mitos-mitos jurusan IPA dan IPS, check the sound

1.Lebih Bergengsi Masuk Jurusan IPA Dibandingkan Masuk IPS




Ada nggak sih yang pernah disuruh-suruh sama orang tua buat masuk jurusan IPA, walaupun kamu nggak pengen banget buat masuk IPA. Ya ini nih, produk dari cap bahwa masuk IPA itu bergengsi banget. Kelihatan pintar dan bisa kelihatan suksesnya dari SMA. Tapi masa iya kesuksesanmu bisa dijamin dari masuknya kamu ke jurusan IPA?




2.Jurusan IPA Hebat Dalam Hitung-Hitungan, Jurusan IPS Hebat Dalam Hafalan
  
Eits, tunggu dulu. Nggak selamanya hukum ini berlaku lho. Anak IPA kan juga harus menghafalkan berbagai macam nama ilmiah di biologi, unsur-unsur kimia, rumus penghitungan dan lain sebagainya. Jangan pikir anak IPS nggak jago hitung-hitungan juga. Mereka juga dituntut buat teliti ketika melakukan penghitungan kas atau neraca di pelajaran akutansi.

3. Anak IPA Itu Memang Sudah Sewajarnya Lebih Jago Matematika Daripada Anak IPS


Menurut pengalaman, memang sih pelajaran matematika IPA terlihat lebih berat karena memang disesuaikan dengan hitung-hitungan yang akan mereka aplikasikan dalam ilmu pasti. Ada pula sekolah yang memperpanjang jam pelajaran matematika, fisika, kimia dan biologi untuk anak-anak di jurusan IPA. Tapi sekali lagi, hal ini subjektif banget. Soalnya ada juga kok anak IPS yang jago di bidang hitung-hitungan.



4. Anak IPA Bisa Masuk Semua Jurusan Kuliah, Anak IPS Cuma Bisa Masuk Jurusan Sosial, Seni dan Hukum
"Duh, anak IPA mesti ngerebut jatah anak IPS. Kalau mau masuk jurusan Fakultas Sosial dan Budaya, dari dulu kenapa masuk IPS aja?!" Lho, lho, lho. Siapa bilang anak IPS nggak bisa kuliah di bidang IPA? Kamu masih punya harapan kok asal bisa lolos tes. Anak IPA juga penuh perjuangan lho waktu dia harus masuk dan belajar hal-hal berbau sosial.
Well, kalau mau dibilang siapa yang berpeluang lebih besar sukses, kamu sendiri yang bisa menilai ya. Kamu bisa menilai dirimu sendiri, dari seberapa besar semangatmu dan perjuanganmu selama SMA. Jadi sukses atau nggaknya dirimu itu ditentukan oleh keputusan dan komitmenmu, bukan karena jurusan IPA atau IPS yang kamu ambil.




0 komentar:

Post a Comment